Pantai Bandengan Dan Pulau Panjang Jepara

shares |

Pantai Bandengan itulah nama dari sebuah pantai yang terletak sekitar 7 Km sebelah utara Kota Jepara. Pantai yang juga dikenal dengan Pantai Tirta Samudra tersebut memiliki pasir putih sebagai daya tarik utamanya. Sobat bisa bermain banana boat, berenang atau bermain air dengan balon yang disewakan. Di lepas pantai ada sebuah pulau yang bernama Pulau Panjang. Untuk menuju pulau tersebut bisa dicapai dengan menggunakan perahu.
Pantai Bandengan Dan Pulau Panjang Jepara
Pantai Bandengan  Jepara

Pantai Bandengan Terletak di Desa Bandengan, Kecamatan Jepara, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah. Asal-usul pantai bandengan berawal dari sunan muria yang hendak menyebarkan agama islam ke pulau karimunjawa. Ketika memasuki wilayah pantai Beliau menemukan ikan Bandeng yang jumlahnya begitu banyak. Oleh sebab itu wilayah ini dinamakan dengan Bandengan. 
Pantai Bandengan Dan Pulau Panjang Jepara
pengunjung yang sedang asik bermain balon di pantai bandengan

Jalan menuju Pantai Bandengan tidaklah sulit, karena Pemkot Jepara sudah menyediakan fasilitas jalan yang memadai. Selain itu lokasi pantai juga cukup dekat dengan jalur pantura sehingga mudah dicapai. Setelah membayar tiket masuk pantai bandengan sebesar Rp 5.000,00 sayapun bergegas untuk menuju lokasi pantai. Struktur pantai disini landai, jadi sangat cocok untuk berenang atau hanya sekedar bermain-main di air. Nah, jika mau sobat bisa menyewa balon untuk berenang yang banyak disewakan di sekitar pantai. Air di pantai bandengan sangatlah jernih, sehingga sobat bisa melihat ikan-ikan kecil yang sedang asik berenang di dasar laut. Di pinggir pantai terdapat pohon-pohon yang rimbun yang bisa digunakan untuk berteduh ataupun bersantai. Disisi lain terlihat beberapa perahu yang siap mengantarkan sobat menuju pulau panjang. Dengan membayar 10 ribu setiap orangnya, sobat sudah akan diajak berkeliling di pantai bandengan dan diantarkan menuju Pulau Panjang.
Pantai Bandengan Dan Pulau Panjang Jepara
Perahu yang akan mengantarkan ke Pulau Panjang

Ketika sore menjelang suasana di Pantai Bandengan Jepara semakin ramai. Menikmati kuliner di bibir pantai sambil menunggu moment sunset adalah pilihan yang tepat. Dari beberapa restorant yang ada mungkin yang cukup terkenal adalah Sunset Beach Restaurant. Di restorant tersebut menyajikan pizza, sea food, dan juga beberapa makanan khas Indonesia. Jika sobat ingin mencari penginapan, tersedia beberapa Hotel di Pantai Bandengan Jepara ini. Selain Pantai Bandengan , Di Jepara juga ada pantai yang terkenal lainya yaitu Pantai Kartini.

Related Posts

0 komentar:

Post a Comment