Daftar Tempat Wisata Di Dekat Kawah Putih Ciwedey Bandung

shares |

Tempat Wisata Di Dekat Kawah Putih Bandung- Kawah putih memang menjadi salah satu primadona di Bandung. Tempat wisata yang terletak di Gunung Patuha kawasan Ciwedey di Bandung Selatan ini tak pernah sepi oleh pengunjung. Kawah putih terbentuk akibat letusan yang terjadi pada abad ke-10. Jika dari pusat Kota Bandung, kawah putih ini berjarak sekitar 46 Km. Nah, disini sobat akan dimanjakan dengan sebuah pemandangan air dari kawah yang berwarna kebiru-biruan yang berpadu dengan batu-batuan yang berwarna putih.
Daftar Tempat Wisata Di Dekat Kawah Putih Ciwedey Bandung
Kawah Putih Ciwedey Bandung
Berkunjung ke Kawah Putih di Bandung Selatan ini memang menjadikan sebuah pengalaman yang tak terlupakan. Nah ketika sobat akan berkunjung kesini sempatkan juga untuk mengunjungi beberapa tempat yang ada di dekat kawah putih. Beberapa tempat wisata di dekat putih ini juga tak kalah menariknya. berikut ini adalah daftar tempat wisata yang berada di sekitar kawah putih.

Daftar Tempat Wisata Di Dekat Kawah Putih Ciwedey Bandung

Situ patenggan adalah sebuah danau yang dikelilingi dengan kebun teh. Disini sobat bisa berkeliling menggunakan perahu menuju sebuah batu besar ditengah danau yang bernama batu cinta.Konon jika kita menuliskan nama wanita di batu tersebut akan menjadi pasangan kita. 
2. Ranca Upas
Ranca upas di ciwedey Bandung ini berjarak sekitar 6 Km dari Kawah Putih. Tempat wisata yang telah dikelola oleh perhutani bandung ini memiliki luas sekitar 215 ha. Ranca Upas terbagi menjadi beberapa kawasan diantaranya bumi perkemahan, penangkalan rusa, hutan lindung dan area bermain. Beberapa fasilitas penunjang seperti ATV, area pemancingan, pemandian air panas juga menjadi daya tarik tersendiri.
3. Pemandan Air Panas Cimanggu
Pemandan Air Panas Cimanggu letaknya tak jauh dari kawah putih. Pemandangan alam yang indah dan didukung dengan area pemandian air panas bisa dijadikan alternatif berwisata setelah berkunjung ke kawah putih. Disini teredia kolam untuk anak-anak dan dewasa serta terdapat beberapa kamar ganti.
4. Kebun Buah Strawberry
Buah strawberry merupakan produk agrowisata utama di ciwedey bandung selatan ini. Disini sobat bebas untuk memetik sendiri. Untuk mendapatkan buah strawberry yang bagus sebaiknya sobat datang pada musim kemarau.
5. Pemandian Air Panas Ciwalini
Kawasan ciwedey ini memang kaya dengan sumber air panas. Sama halnya dengan cimanggu, disini juga disediakan tempat untuk anak-anak dan dewasa. Namun air di ciwalini ini terlihat lebih bersih.
6. Perkebunan Teh Malabar
Terletak gunung malabar membuat suasana disini begitu sejuk. Di areal kebun teh malabar ini juga terdapat berbagai macam bangunan kuno salah satunya adalah guest house yang merupakan perumahan administratur perkebunan ketika masa penjajahan.
7. Situ Cileunca
Situ Caleunca merupakan sebuah danau buatan yang terletak di Pangalengan. Luas area situ cileunca mencapai 1400 hektar. Selain digunakan sebagai obyek wisata, danau ini juga digunakan untukpembangkit tenaga listrik. Selain itu air dari danau dialirkan ke sungai palayangan, yang merupakan sungai untuk kegiatan rafting

Nah, Setidaknya ada 7 tempat wisata yang sobat bisa kunjungi di dekat kawah putih Bandung. Untuk berkunjung ke kawasan ciwedey ini disarankan untuk datang pada pagi hari agar bisa mengunjungi semua tempat tersebut.

Related Posts

0 komentar:

Post a Comment