Pantai Goa Cina, Sang Perawan Dari Malang
8:00 PM |
|
Pantai Goa Cina- Pernahkan para sobat petualang mendengar pantai goa cina yang terletak di Malang? Ya selain pantai sendang biru, ataupun pantai balekambang Malang masih mempunyai wisata pantai yang cukup indah yakni Pantai Goa Cina. Sesuai namanya di pantai ini terdapat sebuah Goa yang lumayan besar sebagai daya tarik utamanya. Pantai dengan pasir putih ini memang masih terlihat begitu asri. Karena keasrianya membuat Pantai Goa Cina bak seorang gadis yang masih perawan. Beberapa pulau kecil yang berada di lepas pantai semaikin melengkapi keindahan Pantai Goa Cina.
Pantai Goa Cina Malang |
Sejarah Pantai Goa Cina berawal dari seorang pemuda dari Tionghowa yang bernama Hing Hook terdampar di sebuah pantai sangat sepi. Ia kemudian menemukan sebuah Goa yang lumayan besar dan bertapa di dalamnya. Mungkin ia ingin mengadukan nasibnya kepada Sang Pencipta. Namun naas sebelum keinginanya terkabul ia meninggal di dalam Goa. Beberapa hari setelah kejadian itu, warga menemukan jasad dari Hingg Hook yang berada di tengah kesepian Goa. Sejak saat itulah tempat tersebut dinamakan Pantai Goa Cina.
Secara administratif Pantai Goa Cina terletak di Dusun Trowotratih, Desa Sitiarjo, Sumbermanjing Wetan, Malang. Letaknya sekitar 6 Km sebelah barat Pantai Sendang Biru. Sesampainya di kawasan pantai, sobat bisa mencoba untuk masuk kedalam goa yang pernah di jadikan tempat bertapa Hing Hook tersebut. Pintu masuk goa hanya berukuran sekitar setengah meter, jadi sobat harus merunduk untuk memasukinya. Didalamnya ada satu ruangan yang memiliki bau dupa yang menyengat. Konon ruangan tersebut merupakan tempat meninggalnya penemu Goa. Keluar dari Goa, maka saatnya untuk menikmati suasana pantainya. Di bibir pantai terdapat beberapa batu karang yang lumayan besar. Berfoto-foto dengan sahabat, teman atapun pasangan adalah kegiatan yang bisa dilakukan. Namun sayangnya sobat tidak bisa berenang karena Pantai Goa Cina memiliki arus bawah laut yang deras. Fasilitas di Pantai ini juga masih terbatas, seperti belum adanya penginapan dan hanya terdapat beberapa warung sederhana.
Pintu Masuk Goa Cina Malang |
Jalan Menuju Pantai Goa Cina cukup mudah. Dari Kota Malang arahkan perjalanan sobat menuju Gadang, Turen. Dari sini perjalanan dilanjutkan menuju Sumbermanjing Wetan. Jika sobat sudah pernah menuju Pantai Sendang Biru tentu akan lebih memudahkan perjalanan. Sesampainya di pertigaan sekitar 1,5 Km sebelum pantai sendang biru ambilah kekanan menuju arah Pantai Bajul Mati. Sekitar 5 Km dari pertigaan tersebut sobat akan menemukan plakat / papan petunjuk arah ke Pantai Goa Cina yang terletak di sebelah kiri jalan. Perjalanan hanya menyisakan 800 meter hingga kemudian sampai di loket masuk Pantai Goa Cina. Biaya tiket masuk di Pantai Goa Cina adalah sebesar Rp 5000,00 setiap orang.
0 komentar:
Post a Comment