35 Wahana Jatim Park 2 Batu Malang Beserta Harga Tiketnya
11:35 AM |
|Wahana Jatim Park 2 Batu Malang - Kota batu dikenal sebagai tempat wisata terpadu yang menjadi tujuan para wisatawan baik dari Malang ataupun dari luar daerah. Jika anda datang bersala keluarga, jangan sampai melewatkan Jatim Park 2. Pasalnya tempat ini merupakan tempat wisata sekaligus taman belajar. Berbeda dengan Jati Par 1 yang mengandalkan taman bermain dan hiburan, di Jatim Park 2 ini lebih mengedepankan kombinasi antara tempat bermain dan belajar. Oleh karena itu sangat cocok, jika kamu datang bersama sang buah hati.
Wahana di Jatim Park 2 sebagian besar mengusung konsep pembelajar ilmu alam, satwa dan biologi Bangunan bangunan yang ada disini memiliki arsitektur yang unik. Tak jarang para anak muda yang menyalurkan hobi selfienya bahkan sampai untuk foto prewedding. Jatim Park 2 terdiri dari 2 bagian yakni museum satwa serta Secret Zoo. Di museum satwa kita bisa melihat berbagai macam binatang yang sudah diawetkan. Ada juga replika rangka dinosaurus seperti yang kita lihat dalam film Jurassic Park. Sementar itu di Secret Zoo terdapat berbagai macam satwa dari berbagai negara seperti Australia, Magaskar dan dari Indonesia sendiri. Di area ini tersedia pula berbagai wahana permainan yang edukatif dan atraktif seperti berikut ini.
Wahana di Jatim Park 2 sebagian besar mengusung konsep pembelajar ilmu alam, satwa dan biologi Bangunan bangunan yang ada disini memiliki arsitektur yang unik. Tak jarang para anak muda yang menyalurkan hobi selfienya bahkan sampai untuk foto prewedding. Jatim Park 2 terdiri dari 2 bagian yakni museum satwa serta Secret Zoo. Di museum satwa kita bisa melihat berbagai macam binatang yang sudah diawetkan. Ada juga replika rangka dinosaurus seperti yang kita lihat dalam film Jurassic Park. Sementar itu di Secret Zoo terdapat berbagai macam satwa dari berbagai negara seperti Australia, Magaskar dan dari Indonesia sendiri. Di area ini tersedia pula berbagai wahana permainan yang edukatif dan atraktif seperti berikut ini.
Wahana Jatim Park 2 |
Daftar Wahana Di Jatim Park 2 (Secret Zoo)
|
Baca Juga:
Jam Buka Dan Harga Tiket Masuk Jatim Park 2
Wisata jatim park 2 ini buka setiap hari dari jam 10 pagi hingga jam 6 sore. Sedangkan untuk tiket masuknya adalah Rp 80 ribu pada hari kerja dan Rp 120 ribu pada hari libur. Dengan membayar tiket tersebut kamu bisa bebas menikmati wahana di jatim park 2. Kamu juga bisa membeli tiket terusan yakni sebesar Rp 150 ribu untuk masuk di jatim park 2 dan eco green park. Atau bisa juga membeli tiket sakti sebesar Rp 375 ribu dan bisa masuk ke jatim park 1, batu secret zoo, museum tubuh, museum satwa, eco green park, museum angkot, batu nigh spectacular, dan predator fun park.
Rute Dan Lokasi Jatim Park 2
Gimana tertarik untuk menikmati beragam wahana di jatim park 2? Taman rekreasi dan edukasi ini terletak di jalan oro oro ombo nomor 9, Batu, Jawa Timur. FYI, Kota Batu saat ini sudah menjadi kabupaten sendiri dan terlepas dari kabupaten Malang. Namun demikian masih banyak yang mengira terletak di Malang. Sedangkan untuk akses menuju jatim park 2 terbilang mudah. Dari alun alun malang, silahkan lintasi jalan kawi hingga sampai di area wisata kota batu. Tempat tempat wisata di Batu ini merupakan wisata terpadu dan lokasinya berdekatan sehingga kamu akan dengan mudah menemukan Lokasi Jatim Park 2.
Demikianlah tadi 35 wahana di jatim park 2 yang mengusung konsep taman rekreasi dan edukasi. Tempat ini cocok untuk berwisata bersama keluarga. Ajak sang buah hati untuk mengenal tentang satwa dan berbagai pembelajaran lain di jatim park 2 ini. Jika review ini bermanfaat silahkan komen atau share.
0 komentar:
Post a Comment