Taman Nusa Gianyar Bali, Melihat Indonesia Dari Masa ke Masa
Taman Nusa -Jika di Jakarta ada Taman Mini Indonesia Indah, yang menampilkan berbagai budaya di Indonesia, maka di Bali juga memiliki taman serupa yang diberi nama Taman Nusa. Taman Nusa yang berada di Gianyar Bali ini baru dibuka pada 10 juli 2013 lalu. Disini sobat akan disuguhkan bangunan-bangunan dengan arsitektur dari seluruh wilayah Indonesia dari masa ke masa yang berlatar belakang alam Bali yang hijau. Mengusung misi sebagai sarana pelestarian, sarana rekreasi serta didaktika, di Taman Nusa sobat bisa mengenal budaya Indonesia dengan cara yang lebih menarik dan interaktif.
Taman Nusa Gianyar Bali |
Taman Nusa terlatak di Gianyar Bali, tepatnya di desa Sidan. Secara keseluruhan luas Taman Nusa mencapai 15 hektar. Pemandangan kian menarik karena Taman Nusa di Gianyar ini dikelilingi oleh panorama persawahan, pegunungan yang hijau, jurang, hutan, dan sungai melangit. Perjalanan Bangsa Indonesia dari masa ke masa itulah konsep pembangunan Taman Nusa. Oleh karena itu di taman budaya ini sobat bisa belajar dari zaman prasejarah, zaman perunggu, zaman kerajaan, masa perjuangan Indonesia memperoleh kemerdekaan, Indonesia di masa kini, hingga Indonesia di masa yang akan datang.
Rumah Tradisional Taman Nusa |
Berkeliling di Taman Nusa, sobat akan menemukan kampung Budaya dimana didalamnya terdapat 60 rumah tradisional yang ada di Indonesia. Beberapa rumah tradisional tersebut diantaranya Rumah Dayak, Rumah Pendopo, Rumah Nias, Rumah Toraja dan lain-lain. Semua bangunan tersebut di bangun sedemikian rupa sehingga bhisa menyatu dengan alam Bali yang hijau. Di kampong ini sobat juga bisa mengenal berbagai etnis, kesenian, kerajinan dan budaya yang ada di Indonesia. Di kawasan ini dibangun juga beberapa sanggar yang digunakan untuk mementaskan kesenian daerah. Dengan demikian para pengunjung akan terbawa nuansa kehidupan tradisional.
Gajah Mada di Taman Nusa |
Dari kampung budaya ini sobat bisa menuju ke kawasan Indonesia awal. Nah disini nuansa kerajaan sangat kental terasa. Ada replika Candi Trowulan dan Patih Gajah Mada yang terkelnal dengan sumpah palapa nya. Lanjutkan perjalanan sobat menuju ke Indonesia merdeka dengan melewati gapura sumpah pemuda. Disini tampak figur dari Proklamator Indonesia yakni Bung Karno dan Bung Hatta. Di kawasan Indonesia masa kini sobat akan menemukan diorama-diorama yang menggambarkan suasana kota di Indonesia pada saat ini. Terakhir adalah kawasan Indonesia masa datang dimana disini terdapat perpustakaan dan dua bangunan museum.
Tertarik untuk berkunjung ke Taman Nusa Bali? Nah Taman Nusa buka dari jam 08.30 hingga 17.00. Untuk menuju Taman Nusa dapat ditempuh dari Denpasar dengan perjalanan kurang lebih 45 menit. Sobat bisa menggunakan taksi untuk menuju Taman Nusa. Harga Tiket masuk Taman Nusa adalah Rp 75.000,- untuk wisatawan domestik.