Menikmati Biota Laut Di Pantai Jungwok Gunung Kidul
9:56 PM |
|
Menikmati Biota Laut Di Pantai Jungwok Gunung Kidul- Mendengar nama pantai jungwok, sepertinya masih terdengar asing. Seperti bukan sebuah pantai yang berada di jogja bahkan di indonesia. Namun sebenarnya pantai jungwok adalah sebuah pantai yang terletak di sebelah barat pantai wedi ombo. Atau lebih tepatnya di desa jepitu kecamatan girisudo kabupaten gunung kidul yogyakarta. Pantai yang berbatu karang ini cukup indah dengan biota-biota laut di sekitar bibir pantai.
![]() |
Pantai Jungwok Gunung Kidul |
Tidak seperti halnya dengan pantai indrayanti yang selalu dipadati oleh pengunjung. Pantai Jungwok sampai saat ini masih minim pengunjung. Hak ini mungkin dikarenakan akses jalanya yang bisa dibilang jelek. Untuk berkunjung di pantai jungwok biasanya para wisatawan menitipkan kendaraanya di pantai wediombo. Perjalanan dari pantai wedi ombo ke pantai jungwok memakan waktu sekitar 1 jam. Karena akses masuk ke pantai jungwok ini terbilang sulit, maka pengunjung yang datang didominasi oleh orang-orang yang gemar berpetualang. Biasanya mereka mendirikan tenda di pantai jungwok untuk bermalam disana.
![]() |
jalan menuju Pantai Jungwok Gunung Kidul (sumber) |
Menikmati biota laut di pantai jungwok adalah satu hal yang tidak bisa dilewatkan. Ekosistem dipantai jungwok ini memang masih terjaga. Beberapa kelomang darat terlihat di tepi pantai, ikan-ikan kecil yang terdampar di bibir pantai serta landak laut adalah biota biota laut yang bisa sobat lihat di pantai jungwok. Selain beberapa biota laut tersebut terlihat sebuah batu besar ditengah laut. Batu besar tersebut disebut dengan watu topi. Watu topi ini sering digunakan oleh warga setempat untuk memancing.
Menikmati biota laut di pantai jungwok dengan berkemping adalah pilihan tepat mengingat akses jalanya yang cukup sulit dan minimnya fasilitas disana.
0 komentar:
Post a Comment